Kamis, 03 November 2011

Fungsi keluarga bagi perkembangan aktualisasi diri

Setiap anak pasti punya keluarga, keluarga yang mengasuh,membimbing, mengayomi, dan melindungi, juga memfasilitasi. Berapapun tinggi atau rendahnya derajat kita fungsi keluarga semacam itu tidak akan pernah lepas kecuali mereka bukanlah keluarga, itu pasti!! karena kita memiliki ikatan darah yang kuat dan sekali lagi itulah keluarga. Di dalam keluarga adalah penting untuk mengetahui bagaimana caranya menjadi sosok yang menyenangkan di suatu lingkungan. Ayah saya mengajarkan saya untuk selau bersikap ramah, menolong jika mampu, komunikasi yang baik, beribadah, dan menerapkan sikap rajin. Ibu saya mengajarkan tingkatkan Takwa, fokus akan tujuan hidup, pantang menyerah, menjadi diri sendiri, dan jangan mudah terbawa arus, sebenarnya Ibunda sayalah yang menanamkan sifat keras dan teguh pada pendirian walau terkadang goyah atau bisa dibilang galau etss ABG wajar kena virus galau bung. Nah kalau galau yang bisa menolong hanya ALLAH SWT semata, berdoa sehabis solat itu wajib apalagi kalau punya masalah yang berat mm sampai menangis tersedu-sedu dan bimsalabim abrakadabra kalau bisa jadi orang yang sabar nunggu doanya akan dikabulkan pastiii deh plus dapet jawaban terbaik dan jrengggg yang namanya galau ilang gitu ajaaa. Mau? ? buktikan sendirii. O iya tau ga kalau Agama merupakan ajaran yang dianut manusia, yang dijadikan pedoman, dan dasar dalam bertingkah laku di dalam kehidupan sehari-hari. Agama mengajarkan kita untuk saling mengasihi, berbagi, melakukan yang benar dan menjauh dari perbuatan yang salah. Nah karena saya dan keluarga adalah orang yang tau fungsi agama itu sendiri, maka keluarga saya mengajarkan , walaupun tidak secara langsung, tapi saya selaku anak dan anggota keluarga mulai bisa memahami kondisi seperti itu melalui perilaku dan sikap yang di tunjukkan oleh orang tua saya dan dampaknya yang baik nantinya secara perlahan akan menular dan berakar pada anak-anaknya dan keturunan-keturunannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar